digtara.com – Untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19, Polres Tebing Tinggi Sumatera Utara melakukan penyemprotan cairan disinfektan secara massal, yang melibatkan puluhan personel gabungan dari berbagai instansi.
Tiga unit mobil pemadam kebakaran dan satu unit mobil water canon, diturunkan untuk menyemprotkan 20 ribu liter disinfektan di sejumlah ruas jalan protokol di sekitar inti kota Tebing Tinggi.