digtara.com – Massa aksi yang terdiri dari mahasiswa dan pelajar STM mulai melempari Gedung DPRD Sumatera Utara (Sumut), menggunakan batu. Massa Lempari Gedung DPRD Sumut Pakai Batu, Satu Polisi Terluka
Akibatnya, salah seorang anggota Polisi yang berjaga terkena lemparan batu yang dilempar oknum tidak bertanggung jawab.
Anggota polisi yang diketahui bernama Bripda Rifky, bertugas di Satuan Sabhara Polrestabes Medan terluka setelah hidungnya terkena lemparan batu. Kini polisi dibawa masuk ke dalam Gedung DPRD untuk mendapatkan penanganan medis.
Aparat kepolisian menggunakan mobil pengeras suara memperingati para demonstran agar tidak melempari batu.
“Adik-adik sekalian. Sudah cukup. Jangan lempar-lempar batu lagi. Sudah ada korban. Wajah kalian sudah ditandai menggunakan kamera CCTV,” ujar Perwira Polisi menggunakan pengeras suara dalam peringatannya.
[ya]Â Â Massa Lempari Gedung DPRD Sumut Pakai Batu, Satu Polisi Terluka
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.