Sering Pakai Tisu Magic, Bisa Bahaya Lho

- Selasa, 30 November 2021 01:40 WIB

digtara.com – Bagi sebagian orang, tisu magic dijadikan solusi untuk meningkatkan performa saat berhubungan intim. Namun, terlalu sering memakai tisu magic juga bahaya lho bagi kesehatan.

Beberapa pria memilih tisu magic sebagai solusi untuk mengatasi ejakulasi dini.

Sah saja sih. Apalagi tisu magic termasuk aman karena sudah direstui lembaga akreditasi obat-obatan.

Namun, sebagian penggunanua menjadi ketagihan atau ketergantungan terhadap tisu ajaib tersebut.

Nah disitulah masalahnya. Sebab, terlalu sering alias berlebihan memakai tisu magic, bisa bahaya. Sebab akan menimbulkan masalah kesehatan lainnya.

Oleh sebab itu, untuk meminimalisir terjadinya efek samping tisu magic, perhatikan hal ini:

Dikutip dari Healthline, Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) pada tahun 2018 pernah mengeluarkan peringatan terkait penggunaan tisu magic berlebihan.

Pasalnya, kandungan benzocaine pada tisu magic dikaitkan dengan peristiwa kelainan darah yang disebut dengan methemoglobinemia.

Kondisi methemoglobinemia terjadi ketika terdapat terlalu banyak methemoglobin yang dilepaskan di dalam tubuh.

Berbeda dengan hemoglobin, yang bisa membantu sel darah merah menyebarkan oksigen ke seluruh tubuh, methemoglobin membawa oksigen, tetapi tidak memberikan oksigen tersebut kepada sel yang membutuhkannya.

Terdapat sejumlah gejala yang bisa dirasakan oleh seseorang yang mengalami kondisi ini, yaitu:

Kulit, bibir, dan kuku tampak pucat atau membiruNapas pendekKelelahanKebingunganSakit kepalaPusingDetak jantung cepat yang tidak normal

Umumnya, kondisi ini dialami oleh anak-anak di bawah dua tahun yang terpapar oleh benzocaine. Akan tetapi, orang dewasa juga berisiko mengalami gejala serupa apabila terlalu sering menggunakan benzocaine, seperti tisu magic.

Oleh sebab itu, jika Anda mengalami beberapa gejala di atas, hentikan penggunaan benzocaine atau tisu magic dan lakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Editor
:

Tag:

Berita Terkait

Kesehatan

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Kesehatan

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kesehatan

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kesehatan

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Kesehatan

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kesehatan

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo