digtara.com – Polda Sumatera Utara (Sumut) bersama Universitas Panca Budi dan BEM Nusantara Sumut menggelar vaksinasi merdeka di Gedung Universitas Panca Budi Jalan Gatot Subroto, Medan, Rabu (22/9/2021). Polda Sumut Bersama BEM Nusantara Lakukan Vaksinasi Merdeka
Kapolda Sumut, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak turun langsung meninjau vaksinasi yang ditargetkan sebanyak 2.000 untuk Mahasiswa, Dosen dan umum.
“Sebagaimana arahan dari bapak Presiden, bahwa kita harus mendorong masyarakat untuk vaksin dan herd immunity bisa terbentuk, dan vaksinasi disini sudah berjalan dengan baik, baik dari pendaftaran sampai observasi semua berjalan lancar,” jelasnya.
Dengan vaksinasi tersebut, kata Panca, jika mahasiswa dan anak sekolah semuanya sudah divaksin maka mereka bisa menyelenggarakan pembelajaran tatap muka.
“Karena Kota Medan sudah turun menjadi PPKM Level 3 maka kita akan menindak lanjuti untuk mereka bisa bersekolah tatap muka,” sebutnya.
Selain di Universitas Panca Budi, vaksinasi merdeka juga diselenggarakan di USU dan Universitas Methodist.
“Saya berterima kasih kepada teman-teman mahasiswa yang menyambut vaksinasi merdeka ini,” Kata Kapolda Sumut.
Untuk target vaksinasi merdeka di Sumut, lanjut Panca, sudah 30 persen vaksinasi ini berjalan dan akan terus bertambah.
“Kemarin saya ke Kabupaten Madina, karena disana masih ada beberapa daerah yang masih rendah vaksinasinya, dan sewaktu saya ke sana antusias masyarakatnya ternyata tinggi,” tandasnya.
Kedepan Kapolda Sumut direncanakan akan ke Nias untuk mendorong masyarakat disana agar mau divaksin. [mag-03/ya]
Polda Sumut Bersama BEM Nusantara Lakukan Vaksinasi Merdeka
Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.