Jelang Nataru, Polisi Periksa Kartu Vaksin Pengendara di Tebingtinggi

- Jumat, 24 Desember 2021 11:26 WIB

digtara.com – Menjelang Natal dan Tahun Baru 2022, Kapolres Tebingtinggi monitoring Pos pengamanan di setiap titik. Salahsatunya di terminal Bandar Kajum, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Rantau Laban, Kecamatan Rambutan Kota Tebingtinggi. Polisi Periksa Kartu Vaksin

Pada kegiatan ini juga dilakukan pengecekan kartu vaksin bagi pengendara yang melintas.

Kegiatan monitoring pos pengamanan dan pengecekan kartu vaksin dipimpin langsung Kapolres Tebingtinggi AKBP Mhd Kunto Wibisono Sik, Jumat (24/12/2021).

Turut mendampingi, Kasatlantas Polres Tebingtinggi, AKP Dhora Ria Simanjuntak, dan unsur forkopimda Kota Tebingtinggi.

Baca: Kapolres dan Wali Kota Tebingtinggi Musnahkan Ganja dan Sabu

Terlihat satu persatu pengendara, khususnya mobil pribadi yang melintas di lokasi, diperiksa oleh petugas untuk menunjukan kartu bukti vaksin.

Bagi pengendara yang bisa menunjukan kartu bukti vaksin, selanjutnya mobil tersebut diberi tanda bahwa ‘Kenderahan Ini Telah Selesai Diperiksa’.

Bagi yang tidak bisa menujukan kartu bukti vaksin, langsung diarahkan ke Pos vaksin, untuk dilakukan suntik vaksin ditempat.

Baca: Pengendara Masuk Wilkum Polres Tapsel Wajib Menunjukkan Kartu Vaksin, Jika Tidak…

Kapolres Tebingtinggi, juga mengingatkan bahwa pandemi covid-19 belum berakhir.

“Kepada warga masyarakat kota Tebingtinggi untuk sementara jangan beberpergian ke luar kota. Selalu menerapkan prokes seperti memakai masker, cuci tangan, menjaga jarak dan hindari kerumunan,” kata Kapolres.Selanjutnya kata kapolres, bagi warga yang tadinya belum bisa divaksin disarankan untuk dilakukan rujukan ke rumah sakit, guna pemeriksaan lebih lanjut.

“Apabila hasilnya dinyatakan sehat, kita akan vaksin di tempat,” tutunya.

Jelang Nataru, Polisi Periksa Kartu Vaksin Pengendara di Tebingtinggi

Editor
:

Tag:

Berita Terkait

Nusantara

Cegah Komplikasi HMPV, Cek Daftar Vaksin Saluran Pernapasan Ini

Nusantara

Korban Gigitan Anjing di Kabupaten TTU Diberi Vaksin Anti Rabies

Nusantara

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Nusantara

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Nusantara

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Nusantara

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia