digtara.com – Naas, baru dua hari pindah ke Medan pria asal Berastagi terpaksa harus kehilangan sepeda motor di kosnya, Jalan Jamin Ginting, Medan Selayang, Sabtu (29/1/2022).
Pencurian sepeda motor milik African Miquel (20) di sebuah kos kosan tersebut terekam kamera CCTV pemilik kos.
Dalam rekaman CCTV tersebut terlihat dua orang komplotan Pencurian sepeda motor (Ranmor) tersebut masuk kehalaman kos. Kemudian rekannya yang menggunakan baju hitam stanby di sepeda motor dan rekannya satu lagi melancarkan aksi pencurian tersebut.
Baca: Viral! Rumahnya Kemalingan, Dua Wanita di Medan Menangis Minta Tolong ke Menantu Jokowi
Dari dua sepeda motor yang terparkir, terduga pelaku memilih sepeda motor matic untuk dibawa kabur.
Setelah berhasil mengendalikan sepeda motor milik korban yang diduga menggunakan alat kunci T. Pelaku awalnya menyorong kendaraan tersebut sembari membawa kabur ke Jalan raya.
Sementara, African Miquel saat di wawancarai di kosnya mengaku dirinya saat itu sedang tertidur lelap.
Namun saat bangun dari tidur melihat di halaman kost kendaraan honda beatnya sudah hilang.
“Lagi tidur siang bang, pas mau beli makan udah gak ada kereta, saat cek CCTV, rupanya betul dicuri,” katanya kepada digtara.com.
Naas! Baru Dua Hari Ngekos di Medan, Pria Asal Berastagi Kehilangan Sepeda Motor