Hilang 5 Hari Terseret Banjir, Jasad Siswa SMP di TTS Ditemukan

Imanuel Lodja - Minggu, 03 Juli 2022 11:13 WIB

digtara.com – Adrison Ngedo (13), siswa SMP, warga RT 013/RW 04, Desa Netutnana, Kecamatan Amanatun Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), NTT, yang hanyut sejak pekan lalu, akhirnya ditemukan.

Adrison hilang di kali atau sungai Noemetan, desa Netutnana, kecamatan Amanatun Selatan, kabupaten TTS ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Dalam beberapa hari, polisi, keluarga dan tim SAR sempat melaksanakan penyisiran dan pencarian dengan menyisir sungai Noemetan.

Pencarian korban hilang dilaksanakan oleh keluarga korban, masyarakat Desa Netutnana, Basarnas dan personil TNI-Polri dibawah pimpinan Kapolsek Amanatun Selatan Iptu I Dewa Gede Putra Wijayana, SH.

Penyisiran di sekitar kali Noemetan hingga sungai Noetoko radius sekitar 3 kilometer.

Pencarian dan penyisiran dilaksanakan dengan membagi tim menjadi dua yakni tim Basarnas menyisir di area sungai dan tim TNI Polri dan masyarakat menyisir di sekitar hutan sebelah sungai.

Camat Amanatun Selatan Yopi Tahun juga meminta bantuan tim Basarnas terkait kondisi membahayakan manusia atau orang hilang terseret banjir di sungai Noemetan Noetoko Desa Netutnana, Kecamatan Amanatun Selatan Kabupaten TTS pada koordinat09°50’2.70″ S – 124°37’35.41″ E.

Operasi SAR melibatkan Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang, BPBD Kabupaten TTS, Camat Amanatun Selatan, Babinsa Amanatun Selatan, Babinkamtibmas Amanatun selatan, Kepala Desa Netutnana, Puskesmas Oinlasi, masyarakat dan keluarga korban.

Kapolsek Amanatun Selatan yang dikonfirmasi Minggu (3/7/2022) malam membenarkan penemuan korban.

“Saya di lokasi kejadian dan sedang mengidentifikasi korban,” ujarnya.

Pihak kepolisian mendapatkan laporan pada Minggu siang terkait adanya orang terbawa gelombang air laut, di desa Spaha kecamatan Kolbano kabupaten TTS.

Piket SPKT bersama intel menuju TKP penemuan mayat.

Petugas sempat kesulitan saat proses evakuasi karena gelombang laut sangat tinggi.

“Awalnya identitas korban belum diketahui karena belum ada masyarakat yang melaporkan kehilangan anggota keluarganya,” tandas Kapolsek.

Jenazah korban pun dievakuasi ke Puskesmas Kolbano, Kabupaten TTS.

Editor
: Imanuel Lodja

Tag:

Berita Terkait

Nusantara

Cegah Kecelakaan, Kapolsek Ki'e Dan Jajaran Pasang Spanduk Himbauan di Lokasi Rawan

Nusantara

Warga TTS Temukan Puluhan Butir Amunisi Dalam Saluran Air

Nusantara

Berkas P21, Tersangka dan Barang Bukti Persetubuhan Anak Dibawah Umur Dilimpahkan Polres TTS Ke Kejaksaan

Nusantara

Pencarian Korban yang Diterkam Buaya Libatkan Pawang, Petugas KSDA dan Polisi

Nusantara

Tragis! Mayat Bayi Perempuan Dimakan Anjing Bikin Geger Warga di TTS, Diduga Dibuang Ibunya

Nusantara

Warga TTS Tewas Saat Rumah Terbakar