digtara.com | KUPANG – Sejumlah warga negara Timor Leste yang selama ini tinggal di Kupang, Nusa Tenggara Timur, menyerahkan secara senjata yang mereka punya kepada Polisi.
Penyerahan tersebut dilakukan secara sukarela di kantor Desa Manusak, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Selasa (21/1/2020).
Kapolsek Kupang Timur, Ipda Fery Nur Alamsyah, menyebutkan, senjata yang diserahkan diantaranya busur, anak panah dan ketapel.
“Penyerahan senjata ini atas itikad baik oleh masing-masing Ketua RT di wilayah Desa Manusak Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang,” sebut Fery.
Adapun jumlah barang yang diserahkan mencapai 44 unit. Terdiri dari 41 unit busur dan anak panah, serta 3Â unit ketapel.
Senjata yang diserahkan warga negara Timor Leste kepada Polisi di Kupang (imanuel/digtara)
Fery mewakili Kepolisian mengapresiasi niat baik warga menyerahkan senjata tajam ke aparat keamanan.
“Saya berharap kondisi keamanan di wilayah Polsek Kupang Timur semakin kondusif dan aman. Semoga partisipasi masyarakat untuk menjaga dan menciptakan keamanan serta ketertiban di wilayah ini terus terjaga,â€tandasnya.
[AS]