digtara.com | INGGRIS – Fase Krusial Premier League, Manajer Liverpool, Juergen Klopp kembali memainkan perang urat saraf kepada pesaing terdekatnya, Manchester City. Menurut Klopp, Liverpool punya modal kuat untuk bersaing dengan ManCity hingga akhir musim, demi merengkuh gelar juara Premier League.
Klopp merasa saat ini, para pemainnya berada dalam bentuk terbaik untuk bisa bersaing dengan ManCity. Bukan cuma dari segi teknis, Klopp menilai, para pemain Liverpool berada dalam kondisi mental yang sempurna.
“Bagusnya, apakah saya harus bicara soal motivasi kepada mereka? Tentu tidak. Mereka semua sedang dalam kondisi terbaik,” tegas Klopp dilansir Daily Mirror.
Fase krusial, diakui Klopp, mulai dialami oleh anak-anak asuhnya. Mulai pekan 31, poin demi poin akan menjadi sangat penting artinya.
Dan, situasi ini disikapi Liverpool dengan cara berbeda. Bek The Reds, Virgil van Dijk, menyatakan, rekan-rekannya sedang memilah fokus di setiap kompetisi yang masih dilakoni agar bisa mendapatkan hasil maksimal.
“Kami harus memberikan yang terbaik, memastikan tak menyesal di kemudian hari. Jadi, hadapi saja. Anda pastinya mau berada dalam posisi ini, jadi kandidat juara Premier League, bertahan di Liga Champions, dan yang penting adalah menikmatinya,” ujar Van Dijk.