Inilah Hasil Pertandingan Liga Europa Grup A-L

- Jumat, 20 September 2019 01:02 WIB

Digtara.com | JAKARTA – Pertandingan Matchday pertama babak fase grup Liga Europa 2019-2020 telah rampung digelar pada Kamis (19/9) atau Jumat dini hari WIB. Dua klub Inggris, Arsenal dan Manchester United, kompak meraih kemenangan atas lawannya masing-masing.

Skuad Arsenal sukses mengalahkan tuan rumah Eintracht Frankfurt dengan skor 3-0 pada laga perdana Grup F di Commerzbank Arena. Tiga gol kemenanangan The Gunners, julukan Arsenal, masing-masing dicetak oleh Joe Willock (38′), Bukayo Saka (85′), dan Pierre-Emerick Aubameyang.

Sedangkan Man United sukses melewati hadangan pertama di Grup L dengan mengalahkan FC Astana 1-0 di Old Trafford. Satu-satunya gol The Red Devils, julukan Manchester United, dicetak oleh Mason Greenwood (73′).

Nasib berbeda harus dialami duo Italia, AS Roma dan Lazio. AS Roma sukses meraih tiga poin setelah mengalahkan Istanbul Basaksehir dengan skor 4-0 pada laga perdana Grup J di Stadion Olimpico Roma.

Empat gol tim Serigala Ibu Kota masing-masing dicetak oleh Junior Calcara (42′-bd), Edin Dzeko (58′), Nicolo Zaniolo (71′), dan Justin Kluivert (90′).

Pada saat AS Roma meraih kemenangan, Lazio justru harus pulang dengan tangan hampa lantaran kalah 1-2 dari CFR Cluj pada laga perdana di Grup E.

Tim Elang Ibu Kota sempat unggul terlebih dahulu pada menit ke-25 lewat gol yang dicetak Bastos. Tapi, CFR Cluj membalas dengan dua gol yang masing-masing dicetak oleh Ioan Deac (41′-p), dan Billel Omrani (75′).

Pada pertandingan lain, peraih trofi Liga Europa terbanyak, Sevilla yang tergabung di Grup A berhasil menang 3-0 atas Qarabag FK. Tiga gol kemenangan Sevilla disumbangkan oleh Javier Hernandez (62′), Munir El Haddadi (78′), dan Oliver Torres (85′).

Inilah pertandingan hasil Liga Europa, Grup A-Grup L, Kamis (19/9) atau Jumat dini hari WIB:

Grup AAPOEL Nicosia 3-4 Dudelange

Qarabag FK 0-3 Sevilla

Grup BDynamo Kyiv 1-0 Malmoe FF

FC Kobenhavn 1-0 Lugano

Grup CBasel 5-0 FC Krasnodar

Getafe 1-0 Trabzonspor

Grup DLASK 1-0 Rosenborg

PSV Eindhoven 3-2 Sporting CP

Grup ECFR Cluj 2-1 Lazio

Rennes 1-1 Celtic

Grup FEintracht Frankfurt 0-3 Arsenal

Stadard Liege 2-0 Vitoria SC

Grup GFC Porto 2-1 Young Boys

Rangers 1-0 Feyenoord

Grup HEspanyol 1-1 Ferencvaros

Ludogoretz Razgard 5-1 CSKA Moscow

Grup IGent 3-2 Saint-Etienne

Wolfsburg 3-1 Oleksandriya

Grup JBorussia Moenchengladbach 0-4 Wolfsberger AC

AS Roma 4-0 Istanbul Basaksehir

Grup KSlovan Bratislava 4-2 Besiktas

Wolverhampton Wanderers 0-1 SC Braga

Grup LManchester United 1-0 FC Astana

Partizan Belgrade 2-2 AZ Alkmaar


Tag:

Berita Terkait

Olahraga

Hasil Grup A Liga Champions Rabu Dini Hari: MU Kalah di Kandang Sendiri, Terpuruk di Dasar Klasemen

Olahraga

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Olahraga

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Olahraga

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Olahraga

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Olahraga

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur