digtara.com – Arsenal akan meladeni Chelsea di Emirates Stadium dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (27/12/2020) dini hari WIB. Jadwal Pertandingan Laga Boxing Day Liga Inggris: Arsenal Vs Chelsea
Bagi Arsenal, mereka wajib meraih tiga poin agar tak semakin dalam jatuh ke zona degradasi.
Meriam London -julukan Arsenal- saat ini berada di peringkat ke-15 dengan 14 poin. Dari 14 pertandingan, Arsenal baru menang 4 kali, imbang 2 kali, dan kalah 8 kali.
Alih-alih bersaing merebut juara, Arsenal justru harus memastikan agar tidak terdegradasi di akhir musim ini.
Namun demikian, menaklukkan Chelsea bukan perkara mudah. Bernd Leno dkk. harus bekerja ekstra keras untuk memetik kemenangan.
Pasalnya, Chelsea juga ingin menang demi merangsek ke tiga besar. The Blues masih tertahan di peringkat kelima klasemen sementara.
Pertandingan Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris akan dimulai Minggu (27/12/2020) pukul 00.30 dini hari WIB seperti dilansir dari Liputan6.com.
Link Live Streaming